campuran-gomars
solo punya: STEVEN GERRARD BERHARAP BISA MENJADI KAPTEN INGGRIS

Sabtu, 25 Februari 2012

STEVEN GERRARD BERHARAP BISA MENJADI KAPTEN INGGRIS

Setevev Gerrard berharap bisa menjadi Kapten Inggris
London - Steven Gerrard mengungkapkan hasratnya untuk memimpin timnas Inggris. Selain itu, skipper Liverpool itu menyakini mundurnya Fabio Capello tak akan mempengaruhi performa 'Tiga Singa' di Piala Eropa 2012.

Setelah menjadi wakil kapten dalam beberapa lama, Gerrard terpilih sebagai kapten 'Tiga Singa' di Piala Dunia 2010, menggantikan Rio Ferdinand yang cedera sebelum turnamen berlangsung. 

Terry lantas mendapat jabatannya kembali sebelum dicopot karena tersangkut kasus dugaan tindak rasisme kepada Anton Ferdinand. Kini ban kapten The Three Lions belum ada yang memiliki.

Gerrard mengaku senang jika dipilih sebagai kapten Inggris. Namun keputusan tersebut, ia serahkan sepenuhnya kepada manajer tim Stuart Pearce.

"Jika aku ditawari, aku akan mengambilnya dan aku akan senang dan aku juga akan sangat bangga untuk mengambilnya," ucap Gerrard kepada BBC.

"Tapi itu bukan keputusanku. Itu tergantung, pertama-tama, siapa yang diinginkan Stuart Pearce untuk memimpin tim, lalu siapapun yang mendapatkan jabatan itu. Tapi aku ingin jadi kapten Inggirs.

Berbicara mengenai pengunduran diri Capello, Gerrard mengaku terkejut. Meski demikian, ia menilai peristiwa ini tidak akan berimbas dengan performa Inggris di Polandia dan Ukraina.

"Ya, aku terkejut tentu saja. Aku pikir dia akan bertahan hingga akhir musim panas ini, sampai kontraknya berakhir kemudian baru pergi, jadi ini sedikit mengejutkan," sambung Gerrard.

"Aku pikir itu tidak akan berimbas kepada timnas Inggris. Kami akan mendapatkan manajer baru - ini awal bagus untuk setiap orang. Mungkin itu akan kami butuhkan untuk mendapatkan musim panas yang sukses," demikian dia.

Setevev Gerrard berharap bisa menjadi Kapten Inggris

Tidak ada komentar:

Posting Komentar