campuran-gomars
solo punya: DEBT COLLECTOR DISAMARINDA TEWAS DIBUNUH REKANNYA SENDIRI

Senin, 27 Februari 2012

DEBT COLLECTOR DISAMARINDA TEWAS DIBUNUH REKANNYA SENDIRI

Debt Collector di Samarinda Tewas Dibunuh Rekannya Sendiri
Samarinda Seorang debt collector perusahaan pembiayaan mobil, Ujang (55), warga Jl Dr Sutomo, Samarinda, Kalimantan Timur, tewas dibunuh rekannya sendiri yang diketahui bernama Yosafat (38). Tersangka berhasil ditangkap sekitar pukul 21.15 WITA setelah sempat melarikan ke Sangasanga, Kutai Kartanegara.

"Pelaku berhasil kami tangkap malam ini juga," kata Kapolresta Samarinda Kombes Pol Arief Prapto Santoso, kepada wartawan di Mapolresta Samarinda, Jl Bhayangkara, Senin (27/02/2012) malam WITA.

Keterangan diperoleh detikcom, Ujang dan Yosafat, terlibat adu mulut saat sedang melintas di Jl Dr Sutomo, sekitar pukul 11.30 WITA, Senin (27/2). Namun di tengah adu mulut yang berlangsung, tersangka terlihat mengeluarkan senjata tajam dan langsung menikamkannya ke badan Ujang.

"Bapak itu (Ujang) jatuh dari motornya teriak kesakitan," kata seorang saksi mata warga Jl Dr Sutomo, Lisna.

Kejadian itu kontan disaksikan warga lainnya, baik warga setempat maupun warga yang melintas di lokasi kejadian. Sedangkan Yosafat, langsung melarikan diri setelah menganiaya rekannya.

"Habis menikam, dia (Yosafat) langsung kabur. Bapak itu (Ujang) luka di dada kiri dan lengan kanan," ujar Lisna.

Aparat kepolisian yang menerima laporan itu, langsung mendatangi lokasi kejadian. Di lokasi, petugas menemukan foto pelaku dan identitasnya yang belakangan diketahui juga bekerja sebagai debt collector.

Dikonfirmasi terpisah, Kapolsekta Samarinda Ulu Kompol Kelana Jaya Sik membenarkan kejadian tersebut. Berbekal data pelaku, petugas langsung bergegas melakukan pencarian.

"Kita sudah olah TKP. Korban memang terluka parah dan meninggal di rumah sakit," kata Kelana Jaya.

Adapun barang bukti yang berhasil diamankan dalam penangkapan tersangka berupa senjata tajam yang digunakannya untuk menganiaya korban. Tersangka kini mendekam di sel tahanan sementara Mapolresta Samarinda.

"Keduanya sama-sama debt collector. Diduga kuat keduanya ribut soal bagi hasil penagihan konsumen. Tapi untuk kepastiannya, masih diselidiki," kata seorang anggota kepolisian.

Debt Collector di Samarinda Tewas Dibunuh Rekannya Sendiri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar