campuran-gomars
solo punya: TIPS SUPAYA WEBSITE TERINDEX DI GOOGLE

Kamis, 01 Maret 2012

TIPS SUPAYA WEBSITE TERINDEX DI GOOGLE

Tips Supaya Website Cepat Terindex di Google. Berikut ini adalah tips agar website anda cepat terindex oleh google. Tapi sebelum membahas lebih dalam lagi saya ingin menjelaskan pengertian terindex. Ok! yang dimaksud telah terindex adalah website anda telah ada pada mesin pencarian google. Untuk mengetahui cara website telah terindex atau belum adalah dengan cara mengetikan : site:namadomain.com anda pada kotak pencarian google. Perhatikan result dari pencarian tersebut.

Jika hasil dari pencarian itu adalah "penelusuran anda site:namadomain.com tidak cocok dengan dokumen manapun" maka itu berarti website anda belum terindex namun jika hasil dari penelusuran tersebut sebaliknya yakni menampilkan link-link website itu berarti website telah terindex.

Umumnya agar terindex diperlukan waktu +- 2 sampai 3 minggu atau relatif bisa lebih cepat atau bahkan bisa lebih lama. Apakah ada cara instant ? jawabnya tentu ada caranya adalah dengan membuat link yang menuju ke website anda.

Bagaimana cara membuatnya ? jika anda orang awam (newbie) anda dapat membuat / posting komentar pada beberapa blog yang umumnya banyak beredar di dunia maya. Bisa juga dengan membuat iklan pada layanan web iklan gratis atau mendaftar pada sebuah forum atau bisa juga meminta link pada sahabat anda.

Jika anda melakukan hal ini dengan benar maka saya jamin webiste akan terindex maksimal 2x24 jam.

Tips Supaya Website Cepat Terindex di Google

Tidak ada komentar:

Posting Komentar